APLIKASI AZAN/WAKTU SHOLAT

Kali ini saya akan membahas tentang sebuah aplikasi yang tentunya berguna di kehidupan sehari-hari kita. Aplikasi ini namanya azan atau pengingat waktu sholat
,dari namanya saja tentu kita tahu bahwa aplikasi ini adalah aplikasi yg bisa mengingatkan kita untuk lebih rajin beribadah. Selain mempunyai jadwal sholat aplikasi ini juga dapat mengeluarkan suara adzan jika waktu sholat telah tiba. Untuk bisa mendengarkan suara adzan ini anda harus meminimalkan/minimize aplikasi ini jangan di keluarkan.

Waktu sholatnya juga bisa di set sesuai dengan tempat dimana kita berada, waktu defaultnya adalah waktu mekkah jika anda ingin mengubahnya anda dapat masuk ke
Setting>change city kemudian pilih sesuai dengan negara dan kota anda tetapi kebanyakan yang ada hanya nama2 kota besar kemudian tekan save, tapi jangan khawatir jika kota anda tidak ada anda bisa membuatnya sendiri. Saya buat sebagai contoh adalah kota JOMBANG caranya masuk ke setting>customize city kemudian kolom2nya isi sebagai berikut

City: isi dg jombang
State: kosongkan
Country: indonesia
Latitude: -7.3300
Longtide: 112.1400
Time zone: 7.0
Daylight savings: off
Kemudian save

Catatan: untuk daerah lain silahkan ganti kode latitude dan longtitude dengan geographical coordinat masing2 daerah anda. Bisa cari di google dg ketik geographical coordinat nama daerah anda.

Jadwal sholat ini bisa dicocokkan dengan calendar anda jika kurang meyakinkan.

Dengan adanya ini rajin2 sholat ya. . .aplikasinya bisa didownload di SINI aplikasinya namanya azan-time.jar ada di bawah sendiri dibagian aplikasi useful.

Good luck

1 Response to "APLIKASI AZAN/WAKTU SHOLAT"

Tinggalkan Jejak ...

Followers